Teksturnya yang lembut dengan rasa legit di mulut, membuat kue talam labu kuning disukai banyak orang. Selain rasanya yang nikmat, kue ini juga kaya akan serat. Yuk, coba re-cook resep talam labu kuning ini dengan Santan MamaKoKo!
Resep untuk 20 porsi
Bahan A:
- 2 pcs Santan MamaKoKo
- 200 gr labu kuning (sudah dikukus)
- 40 gr tepung beras
- 80 gr tepung tapioka
- 150 gr gula pasir
- 125 ml air
- 1/2 sdt garam
- Sedikit pewarna kuning telur
- 20 cup plastik kecil
Bahan B:
- 2 pcs Santan MamaKoKo
- 50 gr tepung beras
- 25 gr tepung tapioka
- 110 ml air mendidih
- 1/4 sdt garam
Cara memasak:
- Pertama, masak bahan-bahan A terlebih dahulu. Siapkan wadah besar lalu masukkan 40 gr tepung beras, 80 gr tepung tapioka, 150 gr gula pasir, 200 gr labu kuning, 1/2 sdt garam, 2 pcs Santan MamaKoKo, dan sedikit pewarna makanan kuning telur
- Setelah itu aduk menggunakan ballon whisk sampai merata, kemudian setelah merata siapkan wadah kecil
- Masukkan bahan-bahan tadi ke wadah kecil sambil disaring, lalu siapkan 20 cup plastik kecil untuk cetakannya
- Oleskan masing-masing cup cetaknya dengan sedikit minyak
- Setelah itu tuangkan bahan-bahan A yang tadi ke dalam cup cetaknya sekitar 3/4 dari ukurannya
- Lalu masukkan cup tadi ke kukusan yang sudah panas dan dikukus selama 20 menit
- Sambil menunggu dikukus, kita buat untuk bahan B atau lapisan keduanya
- Siapkan wadah untuk dimasukkan 50 gr tepung beras, 25 gr tepung tapioka, 2 pcs Santan MamaKoKo, 110 ml air mendidih dan 3/4 sdt garam, lalu diauk sampai merata
- Setelah merata, siapkan wadah untuk tempat bahan B yang sudah disaring
- Lalu ketika bahan A sudah matang, kita masukkan bahan B ke dalam cup cetaknya dan dikukus kembali sampai 20 menit
- Setelah itu, diamkan sejenak sampai dingin atau tidak panas. Kue talam labu kuning siap disajikan
Cara penyajian:
- Siapkan sedikit helai daun pisang
- Kemudian letakkan kue talam labu kuning di atas daun pisang
- Tambahkan hiasan daun pandan di atasnya
- Kue talam labu kuning siap dinikmati